Good News

Jumat, 07 November 2014

Refleksi Living Life 8 November 2014

Sebelum Kristus Datang

By Hengki Wijaya

Pagi ini saya mulai menuliskan hasil refleksi dari buku renungan Living Life. Buku ini sangat memberkati banyak orang. Secara pribadi hamba-hamba Tuhan dan calon hamba Tuhan. Setiap kebenaran yang kita baca, dan denganrkan akan menumbuhkan iman kepada Tuhan Yesus sekalipun kita sudah lama meyakininya. Hati kita selalui dibarui oleh Roh Kudus setiap kali merenungkan kebenaran-Nya. 

Ayat hafalan minggu ini: "Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan menggembalakan mereka dan akan menuntun mereka ke mata air kehidupan. Dan Allah akan menghapus segala air mata mereka" (Wahyu 7:17). Living Life merefleksi Wahyu 10:1-11 menjadi  dua bagian yaitu:
1. Tidak Ada Penundaan lagi! (Wahyu 10:1-7). Ketika gambaranYohanes mengenai wajah Tuhan, apakah Anda sungguh-sungguh rindu untuk bertemu Dia muka dengan muka? Kita harus menikmati Dia selama kita di dunia dan rindu beremu Dia di surga karena Dia bertakhta di surga.
2. Makanan keras untuk dikhotbahkan (10:8-11). Apakah Anda merasa amat tergugah dengan kedatangan Yesus kembali sehingga Anda membagikan Injil kepada semua orang. Sehingga Dia dipuji, dihormati dan dimuliakan dalam seluruh kehidupan kita. Nama-Nya dan Pribadi-Nya dikenal dan sangat terkenal. "Make Him Known and Make Him Famous"
Penginjilan adalah denyut jantung Yesus (Matius 28:19-20). Sebuah vote dari John Piper "Ketika tugas pemberitaan Injil telah selesai, Kristus akan datang dan mengusir semua orang tidak percaya di dunia. Ini akan menjadi penggenapan besar dari pekerjaan misi."

Refleksi:

Menikmati Yesus di dunia dan mencari wajah-Nya dengan membagikan Injil dan kasih-Nya kepada semua orang dan merindukan kedatangan-Nya kembali. Teruslah menginjil dan berbakti kepada-Nya.
Sumber: Living Life  8 November 2014 halaman 58.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar