Ini adalah sinopsis tentang kelemahan tubuh kita dan keterbatasan kita sebagai manusia. Ada uang dan tidak ada uang itu bukan kelemahan. Kelemahan itu apabila Anda dan saya tidak mengandalkan Tuhan. Anda tidak dapat bersyukur dalam kelemahan Anda apabila Anda tidak memahami kelemahan yang pernah dialami oleh Yesus Kristus. Dalam kelemahan ada kuasa-Nya bagi yang mengandalkan-Nya. Allah menyertai. Alah beserta kita. Yakinlah bahwa dalam kelemahan tubuh dan keputusasaan ada Tuhan yang menyertai sehingga Dia dapat bekerja dan meakukan perkara yang tidak pernah kita pikirkan sebelumnya untuk membaw akita keluar dari persoalan dengan caranya dan waktunya Tuhan. Namun, bila kita datang kepada Tuhan untuk mendesak Dia untuk melalkukan perkara kita maka kita juga akan kecewa. Tetapi bila kita mau mencari kehendak-Nya maka tentulah sekalipun kita dalam kelemahan selalu ada rasa syukur, penghrapan, damai sejahtera sebab Dia Immanuel yang selalu ada bagi kita sekalipun dunia mengatakan kita perlu alternatif lain atau "hikmat lain", penolong dan bahkan seseorang yang berkuasa. Semuanya itu terbatas, namun apa yang dilakukan Tuhan bagi kita adlah jalan yang terbaik sekalipun Dia mengizinkan kita masuk dalam pencobaan dan padan gurun yang ganas namun Dia selalu sertai kita. Amin
Lakukan tiga hal untuk percaya bahwa Tuhan hadir dalam kelemahan kita yatu:
1. Percaya bahwa dalam kelemahan kita Allah hadir untuk memulihkan kita dengan cara-Nya.
2. Selalu bersyukur dan bersyukur dalam segala hal dan mencari kehendak-Nya.
3. Kuatkan sesama dalam kelemahan dan yakinlah bahwa Allah sementara bekerja bagi orang lain dan Anda sendiri. Jauhkan pemikiran yang merasa saya diri dan membanggakan diri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar