Good News

Jumat, 10 Maret 2017

Abstrak: Analisis Strategi Evangelism Explotion (EE) terhadap Pertumbuhan Rohani GKII Jemaat Mahak Baru oleh Damris

Damris: “Analisis Strategi Evangelism Explotion (EE) terhadap Pertumbuhan Rohani GKII Jemaat Mahak Baru.” (Dibimbing oleh Pdt. Buce Zeth Tuhumury, M. Th)

Adapun tujuan penulisan karya ilmiah ini, adalah: Untuk  menjelaskan  strategi Evangelism Expotion (EE) dalam meningkatkan pertumbuhan rohani GKII Jemaat Mahak Baru. Berdasarkan hasil penelitian maka penulis menyimpukan bahwa: Pertama, berdasarkan analisis strategi penginjilan EE, masih sangat membantu dalam penginjilan dan pembinaan jemaat sehingga perlu dilanjutkan dalam program kerja Badan Pengurus Jemaat (BPJ) supaya memperjelas komitmen gereja dalam penginjilan untuk memberitakan injil Yesus Kristus kepada semua orang. Kedua, dengan adanya program penginjilan dalam jemaat maka gereja dapat memilih metode yang terbaik dan dapat digunakan dalam menjangkau orang lain dengan pelayanan pribadi sehingga taraf kerohanian jemaat dapat rencanakan sedini mungkin sehingga pada Hamba Tuhan atau pekerja dapat memfokuskan pada masalah yang dihadapi jemaatnya. Ketiga, diperlukan komitmen yang kuat untuk menumbuhkan dan mengembangkan kerohanian jemaat melalui keteladan hidup, gaya hidup yang rohani sehingga iman jemaat dapat bertumbuh, berkembang dan menghasilkan buah kebaikan bagi dirinya, keluarganya maupun masyarakat dimanapun jemaat hidup. Keempat diperlukan tindak lanjut secara berkesinambungan program pelayanan penginjilan dengan model EE karena cukup padat dan memberikan dampak yang luar biasa.


Kata Kunci : Strategi, evangelism, explotion, pertumbuhan, rohani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar