Good News

Jumat, 08 April 2016

Amazing Dream

Saya memberikan judul Amazing Dream karena mimpi ini disampaikan seorang hamba TUHAN yang juga memiliki banyak mimpi, tetapi apa yang dia lihat dalam mimpi  ketika dia berada di Bandung pada tanggal 8 April 2016 jam 3.40 WIB dini hari sebelum ke UPG. Beliau menyetel alarm untuk berbunyi pada jam 4.10 waktu setempat. Beliau terbangun dari mimpinya dan cepat-cepat mengetik setiap detil mimpinya di sebuah laptop. Apa yang sudah dengar darinya akan saya ceritakan kembali tanpa mengubah maksud mimpinya.

Beliau bermimpi berada di suatu gereja yang besar yang memiliki halaman yang luas. Gereja tersebut ingin merayakan suatu kebaktian besar sehingga mereka membutuhkan tempat yang luas. gereja tersebut memiliki halaman yang luas dan mereka berusaha untuk merancang tempat tersebut menyerupai stadion untuk dapat digunakan untuk kebaktian. Mereka membuat bukit-bukit pada halaman dan menaburkan bibit rumput supaya rumput-rumput tumbuh. Dan dia melihat rumput itu bertumbuh dengan subur. Namun, ada bagian bukit yang tidak subur artinya rumput-rumput jarang tumbuh. Tanah pada bagian itu subur, tetapi tidak banyak rumput yang tumbuh, sementara pada bagian lain rumput itu tumbuh subur. Lalu beliau menyadari bahwa diperlukan suatu alat yang baru supaya rumput itu menjadi subur. Oleh karena itu, dia berpikir apa yang harus dilakukannya. Tetapi dia tidak mendapat jawabannya. Akhirnya dia meminta anak muda untuk menolongnya dan berharap bahwa anak muda itu dapat memberikan solusi. Anak muda itu juga berasal dari gereja besar itu, tetapi anak muda itu sepertinya tidak peduli dengan keadaan itu. Maka beliau meminta dengan sangat kepada anak muda itu untuk menolongnya. Akhirnya beliau terbangun dari tidurnya.

Pelajaran atas mimpi ini mengingatkan anak muda zaman ini untuk peduli akan orang-orang yang belum percaya kepada Yesus. Dibutuhkan pendekatan saat ini yang dapat menjangkau anak muda. Tidak perlu mengikuti pengalaman pendahulu untuk metode pemberitaan. Adakah di antara Anda terpanggil untuk membawa anak muda kembali kepada Bapa? Ataukah Anda memiliki banyak alasan untuk tidak mengambil bagian dalam pelayanan Yesus untuk menyelamatkan banyak orang dari kebinasaan.

DOA:
TUHAN tolong saya memiliki beban atas jiwa-jiwa yang terhilang dan belum terjangkau supaya mereka menerima keselamatan dan mengalami TUHAN dalam hidup mereka dan juga mereka menjadimurid-Mu yang memberitakan keselamatan kekal pada banyak orang. TUHAN tolong banyak anak muda kehilangan tujuan dalam hidupnya dan menghancurkan hidupnya dengan narkoba, kejahatan, dosa seksual dan kedagingan dan duniawi. Tuhan tolong kami merespons suara-Mu melalui penyataan mimpi hamba-Mu untuk kami melayani generasi uda sebagai penerus gereja dan bangsa Indonesia. Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar